Untuk urusan mengungkapkan perasaan mungkin Wanita yang paling mudah
untuk melakukannya. Berbeda dari Wanita yang memiliki seribu cara untuk
mengungkapkan perasaan cintanya secara langsung, Pria terlalu memikirkan
strategi yang pas untuk mengutarakan rasa cintanya dan takut bila
Wanita menolaknya.
Jadi untuk Anda yang sedang menanti-nanti
sang Pria idaman mengutarakan cinta, ini dia beberapa alasan mengapa
Pria tak kunjung mengungkapkannya:
Belum siap katakan cinta
Tidak
hanya Wanita, Pria juga akan memikirkan apakah pasangan yang sedang
didekati adalah Wanita yang tepat dan cocok dengannya. Hal tersebut juga
menjadi bahan pertimbangan bagi para Pria, selain itu Pria juga takut
untuk ditolak. Sehingga Dia akan menunggu saat yang paling tetap dan
menunggu sampai benar-benar yakin bahwa Wanita itulah pasangan yang
tepat baginya.
Trauma patah hati
Sebagian
dari Wanita mengira seorang Pria akan mudah mengobati rasa sakit
hatinya, karena Pria lebih menggunakan logika daripada perasaannya.
Namun itu tidak 100 persen benar adanya, Pria juga dapat merasakan
trauma yang teramat sangat jika Ia mengalami putus cinta dengan sang
kekasih yang dicintainya,
Dikarenakan merasa takut hal yang
sama akan terulang kembali padanya, Pria pun mengurungkan niat untuk
mencoba merajut kasih cinta apa lagi untuk hubungan yang serius seperti
ke jenjang pernikahan.
Tertutup
Sebagian
Pria merasa sulit untuk mengungkapkan perasaan cintanya. Selain karena
dia takut ditolak, pola asuh sejak kecil dalam keluarganya dapat juga
menjadi faktor penyebab.
Seperti kita ketahui keterbukaan
merupakan kunci sukses dari setiap hubungan. Jika Anda memiliki sifat
tertutup, maka akan menjadi penghalang untuk dapat berani mengungkapkan
cinta kepada sang tambatan hati.
Jadi untuk Anda para Wanita
yang masih menunggu sang Pria idaman mengatakan cinta, bantulah Ia
mengatasi semua itu. Good luck.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa komentarnya ya..